Postingan

Wali Murid Kamondung Omben Ajukan 7 Poin Keberatan Mutasi PNS SDN, Minta Bupati Sampang Tinjau Ulang

Gambar
Abah Muslimat, wali murid, warga, dan perwakilan pihak sekolah saat menyampaikan aspirasi secara tertib. Sampang, Koran Merah Putih News – Wali murid, warga, serta tokoh masyarakat Desa Kamondung, Kecamatan Omben, Kabupaten Sampang, secara resmi menyampaikan pernyataan keberatan atas pemindahan salah satu Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang selama ini bertugas di UPTD SDN Kamondung 1, Senin (05/01/2026). Baca Juga : Jalan Raya Jrengik Sampang Terendam Banjir, Arus Lalu Lintas Sempat Terganggu Pernyataan keberatan tersebut disampaikan secara tertib melalui jalur yang baik sebagai bentuk kepedulian terhadap keselamatan dan kenyamanan anak didik di lingkungan sekolah dasar setempat. Tokoh masyarakat Desa Kamondung, H. Muslimat yang akrab disapa Abah Muslimat, menegaskan bahwa aspirasi warga dan wali murid ini tidak dimaksudkan untuk menentang keputusan pemerintah, melainkan memohon agar kebijakan pemindahan tersebut dapat ditinjau ulang dengan...

Banjir Gayo Lues Meluas, 105 Ruas Jalan dan 60 Irigasi Rusak Berat

Gambar
Kerusakan infrastruktur di Kabupaten Gayo Lues dilaporkan meluas pascabanjir; puluhan titik jalan dan irigasi disebut mengalami kerusakan berat.  Gayo Lues, Koran Merah Putih News - Kerusakan infrastruktur akibat banjir di Kabupaten Gayo Lues, Aceh, dilaporkan semakin meluas. Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) setempat mencatat sedikitnya 105 ruas jalan serta 60 jaringan irigasi mengalami kerusakan berat, Senin (05/01/2026). Kepala Dinas PUPR Kabupaten Gayo Lues, Chairuddin, ST, mengatakan banjir dengan debit air tinggi merusak sejumlah fasilitas umum, terutama infrastruktur yang berada di bantaran sungai. Dampak banjir juga dirasakan masyarakat, dengan sejumlah bangunan permukiman dilaporkan mengalami kerusakan parah hingga hanyut. “Debit air yang sangat besar menyebabkan banyak bangunan di bantaran sungai rusak berat, bahkan sebagian hanyut,” ujar Chairuddin. Baca juga: Banjir bandang dan longsor terjang Gayo Lues, penanganan daru...

Reuni IKA Alumni 1987 SMPN 1 Galesong Utara di Takalar, Silaturahmi Lintas Daerah Menguat

Gambar
Kebersamaan alumni Angkatan 1987 SMPN 1 Galesong Utara saat reuni di Kabupaten Takalar. (Foto: Istimewa) Takalar, Koran Merah Putih News - Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Angkatan 1987 SMP Negeri 1 Galesong Utara menggelar reuni sebagai ajang mempererat silaturahmi dan memperkuat kebersamaan sesama alumni di Kecamatan Galesong Utara, Kabupaten Takalar, Sulawesi Selatan, Minggu (04/01/2026). Kegiatan ini menjadi momentum untuk kembali menyatukan ikatan emosional yang telah terjalin sejak masa sekolah. Reuni berlangsung dalam suasana hangat dan penuh keakraban. Puluhan alumni hadir dari berbagai latar belakang profesi, bahkan sejumlah di antaranya datang dari luar daerah. Kehadiran lintas wilayah tersebut mencerminkan kuatnya rasa persaudaraan meski telah terpisah jarak dan waktu selama puluhan tahun. Baca juga: Pangdam Hasanuddin Hadiri Rakor Lintas Sektoral Pengamanan Nataru di Makassar Ketua Panitia Reuni IKA Alumni 87 SMPN 1 Galesong Utara meny...

Warga dan Juru Parkir Gacoan Makassar Kompak Tolak Palang Parkir Otomatis, Khawatir Hilangkan Nafkah

Gambar
Koordinator juru parkir dan warga sekitar saat koordinasi penolakan rencana palang parkir otomatis di sejumlah outlet Gacoan Makassar, Minggu (04/01/2026). (Foto: Istimewa) Makassar, Koran Merah Putih News — Rencana kerja sama antara manajemen sejumlah outlet Gacoan di Kota Makassar dengan pihak ketiga penyedia sistem parkir otomatis menuai penolakan dari warga sekitar dan para juru parkir. Kebijakan pemasangan palang parkir dinilai berpotensi menghilangkan mata pencaharian serta memicu kekacauan parkir karena keterbatasan lahan di lapangan, Minggu (04/01/2026). Baca juga: Serikat Pekerja Geruduk Almaz Fried, Suarakan Aspirasi Buruh dan Keadilan Kerja Penolakan mencuat karena kondisi parkiran di hampir seluruh outlet Gacoan Makassar dinilai sempit dan selama ini membutuhkan pengaturan manual oleh juru parkir. Warga menilai, tanpa pengaturan langsung di lapangan, potensi kendaraan saling bersenggolan, area parkir cepat penuh, hingga kemacetan di ti...

Tabrakan Dua Truk di Tambaan Camplong Sampang, Tiga Korban Luka dan Dirawat

Gambar
Kondisi kendaraan usai kecelakaan dua truk di Jalan Raya Desa Tambaan, Kecamatan Camplong, Kabupaten Sampang. (Foto: Istimewa) Camplong, Koran Merah Putih News – Kecelakaan lalu lintas melibatkan dua unit truk terjadi di Jalan Raya Desa Tambaan, Kecamatan Camplong, Kabupaten Sampang, Sabtu (03/01/2026) sekitar pukul 04.30 WIB. Insiden tabrakan depan tersebut mengakibatkan tiga orang mengalami luka-luka dan harus mendapatkan perawatan medis. Peristiwa itu melibatkan truk engkel bernomor polisi L 9120 VV dan truk bernomor polisi M 8471 UH. Truk engkel dikemudikan Mahmudi (36), warga Kota Surabaya, dengan penumpang bernama Imam (32). Sementara truk lainnya dikemudikan Bunawi (47), warga Kabupaten Sumenep. Baca juga: Diduga Mengantuk, Minibus APV Hantam Truk Tangki di Camplong, Satu Orang Meninggal Kasatlantas Polres Sampang AKP Sigit Ekan Sahudi melalui Kasi Humas Polres Sampang AKP Eko Puji Waluyo menjelaskan, kecelakaan bermula saat truk engkel ...

Salat Jumat perdana di lokasi baru Masjid Al-Ikhlas dihadiri ratusan jemaah

Gambar
Bupati Deli Serdang Asri Ludin Tambunan bersama Wakil Bupati Lom Lom Suwondo dan sejumlah pejabat daerah menghadiri serta diwawancarai usai salat Jumat perdana di lokasi baru Masjid Al-Ikhlas, Desa Sampali, Kecamatan Percut Seituan Deli Serdang, Koran Merah Putih News — Badan Kenaziran Masjid (BKM) Al-Ikhlas menggelar salat Jumat perdana pascarelokasi dari lokasi lama di Komplek Veteran Dusun 8 Desa Medan Estate, Kecamatan Percut Seituan, ke lokasi baru di Desa Sampali, Dusun XIV, Kecamatan Percut Seituan, Kabupaten Deli Serdang, Jumat (02/01/2026). Pelaksanaan salat Jumat perdana di lokasi baru tersebut berlangsung khidmat dan dipadati ratusan jemaah. Usai ibadah, BKM Al-Ikhlas juga menyalurkan bantuan paket sembako serta makan siang kepada para jemaah dan warga sekitar sebagai bentuk kepedulian sosial. Suasana jemaah usai pelaksanaan salat Jumat perdana di lokasi baru masjid. Kegiatan tersebut turut dihadiri Bupati Deli Serdang Asri Ludin Tambu...

Polisi Tangkap Dua Terduga Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Rebang Tangkas, Way Kanan

Gambar
Dokumentasi penanganan kasus curat sepeda motor oleh Polres Way Kanan di wilayah Rebang Tangkas. (Foto: Istimewa) Way Kanan, Koran Merah Putih News — Polres Way Kanan Polda Lampung berhasil membekuk diduga pelaku curat sepeda motor di Kampung Karya Maju Kecamatan Rebang Tangkas Kabupaten Way Kanan, Jumat (02/01/2026). Tersangka inisial AS (30) berdomisili di Kampung Gunung Sangkaran Kecamatan Blambangan Umpu Kabupaten Way Kanan dan DR (29) Dusun Cahya Baru, Kecamatan Rebang Tangkas Kabupaten Way Kanan. Kapolres Way Kanan AKBP Adanan Mangopang melalui Kasatreskrim AKP Eko Heri Susanto menjelaskan kronologis kejadian curat ranmor terjadi pada hari Kamis, 01/01/2026 pukul 01.00 WIB di salah satu rumah di Kampung Karya Maju, Rebang Tangkas, Way Kanan. Kejadian bermula saat korban keluar rumah dikarenakan mendengar suara berisik yang berasal dari belakang rumah dan melihat bahwa satu unit sepeda motor merek Honda Revo warna hitam No Pol T 3787 GZ milik k...