Postingan

Menampilkan postingan dengan label Aset Negara

Mahasiswa Sampang Soroti Pupuk di Atas HET dan Dugaan Hilangnya Hand Traktor Aset Negara

Gambar
Suasana pengamanan aksi mahasiswa di Sampang yang menyampaikan aspirasi terkait sektor pertanian. (Foto: Istimewa) Sampang, koranmerahputihnews.com — Aliansi mahasiswa bersama masyarakat Kabupaten Sampang menggelar aksi demonstrasi di depan Kantor Dinas Pertanian Kabupaten Sampang, Selasa (13/01/2026). Aksi tersebut menyoroti maraknya penjualan pupuk bersubsidi di atas Harga Eceran Tertinggi (HET) serta dugaan hilangnya aset negara berupa mesin hand traktor yang hingga kini belum mendapat penjelasan terbuka. Pantauan di lokasi, puluhan mahasiswa mengenakan caping petani sebagai simbol solidaritas terhadap nasib petani kecil. Massa aksi membawa dokumen tuntutan dan berupaya menyampaikan aspirasi secara langsung kepada pihak Dinas Pertanian. Aparat kepolisian melakukan pengamanan ketat dengan membentuk barikade di pintu masuk kantor guna mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan. ...