Postingan

Polres Banjar Sosialisasikan Penerimaan Bintara Brimob Polri T.A. 2026 di Radio Suara Banjar Martapura

 

MARTAPURA, resbanjar.kalsel.polri.go.id – Polres Banjar melalui Bagian Sumber Daya Manusia (Bag SDM) melaksanakan kegiatan Sosialisasi Penerimaan Bintara Brimob Polri Tahun Anggaran 2026 yang berlangsung di Radio Suara Banjar Martapura pada Kamis (13/11/2025) siang.


Kegiatan ini diisi oleh Kasubbag Dalpers Bag SDM Polres Banjar beserta staf, yang memberikan informasi lengkap mengenai proses dan tahapan seleksi penerimaan Bintara Brimob Polri T.A. 2026 kepada masyarakat luas melalui siaran radio.


Dalam kegiatan tersebut, pihak Bag SDM menyampaikan bahwa penerimaan anggota Polri, termasuk Bintara Brimob, dilaksanakan secara transparan, objektif, akuntabel, dan bersih dari praktik KKN (Korupsi, Kolusi, dan Nepotisme). Masyarakat, khususnya para pemuda di Kabupaten Banjar, diimbau untuk mempersiapkan diri dengan baik serta tidak mudah percaya terhadap oknum yang menjanjikan kelulusan dengan imbalan tertentu.


Melalui kegiatan sosialisasi di Radio Suara Banjar ini, Polres Banjar berharap informasi terkait penerimaan Bintara Brimob dapat menjangkau masyarakat secara lebih luas, sekaligus mendorong minat generasi muda untuk bergabung menjadi anggota Polri yang profesional dan berintegritas. (HumresBanjar)

Posting Komentar